Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Gadjah Mada (UGM) berkolaborasi dengan Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) magang mahasiswa. Program ini berfokus pada pendampingan aplikasi Warehouse Management System (WMS) di Gudang Sistem Resi Gudang (SRG) yang tersebar di daerah Jawa Barat (Bandung, Kuningan, Majalengka) dan Kalimantan Utara (Tarakan) pada 25 Juli 2024.
Mahasiswa yang mengikuti program MBKM ini didampingi oleh para dosen FTP UGM, yaitu Dr. Sri Rahayoe, Dr. Hanim Z. Amanah, Dr. Devi Y. Susanti, Dr. Joko Nugroho, Dr. Bayu Nugraha, dan Prof. Lilik Soetiarso. Sebagai penanggung jawab kegiatan, para dosen ini memberikan bimbingan intensif kepada mahasiswa dalam mempelajari dan menerapkan teknologi manajemen gudang. Program ini dirancang untuk meningkatkan keterampilan praktis mahasiswa dalam manajemen gudang dan teknologi informasi, memberikan mereka pengalaman langsung di lapangan, serta membantu perusahaan dalam mengoptimalkan proses logistik.
Keterlibatan mahasiswa dalam pendampingan aplikasi WMS ini tidak hanya memberikan manfaat edukatif, tetapi juga memberikan kontribusi nyata bagi perusahaan mitra di Jawa Barat dan Kalimantan Utara. Mahasiswa berkesempatan untuk memahami tantangan nyata dalam manajemen logistik dan belajar bagaimana teknologi dapat digunakan untuk meningkatkan efisiensi operasional di lapangan.
Program MBKM ini sejalan dengan komitmen UGM dalam mempercepat pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya SDG 2: Tanpa Kelaparan, yang mendorong ketahanan pangan melalui manajemen rantai pasok yang efisien, serta SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera.
Kontributor : Zidan Adhim