Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan kegiatan pembukaan 6th Smart Agroindustry Summer Course pada 4 Agustus 2024. Summer Course bertema “Adaptive Technology for Sustainable Agroindustrial Sector in Response to Climate Change” ini berlangsung dari 4 hingga 10 Agustus 2024 secara hybrid, di FTP UGM. Kegiatan ini diikuti oleh 98 peserta dari 16 negara, termasuk Indonesia, Filipina, Yaman, Bangladesh, Thailand, Madagaskar, Pakistan, Jepang, Mesir, Belanda, Polandia, Rwanda, Sri Lanka, Sudan, Taiwan, dan Tajikistan.
Kegiatan pembukaan ini dibuka dengan sambutan oleh Dr. Agung Putra Pamungkas, S.T.P., M.Agr. selaku ketua penyelenggara Summer Course. Ia menjelaskan Para peserta akan mengikuti sesi-sesi perkuliahan dan kunjungan ke stasiun penelitian lapangan dengan harapan dapat memperoleh pengalaman belajar yang produktif dalam berbagai topik, mulai dari teknologi pertanian, agroforestri, pengolahan makanan, daur ulang limbah makanan, hingga rantai pasokan yang berkelanjutan.
Dr. Wiratni Budhijanto, Sekretaris Direktorat Kemitraan Alumni dan Urusan Internasional UGM, juga memberikan sambutan pembukaan untuk menyambut para peserta. Ia menyampaikan posisi unik UGM di Yogyakarta serta kebijaksanaan masyarakat dalam menghadapi masalah pertanian dan perubahan iklim dari berbagai perspektif: teknologi, budaya, dan spiritual. Ia juga berbicara singkat tentang berbagi pengetahuan, menjalin kenangan, persahabatan, dan kemungkinan kolaborasi di masa depan.
Prof. Dr. Yudi Pranoto, S.T.P., M.P., Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FTP UGM, secara resmi membuka Summer Course 2024. Ia juga menjelaskan berbagai aktivitas akademik di FTP UGM yang berkomitmen pada keunggulan dalam pembelajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Kegiatan ini sejalan dengan komitmen UGM dalam mempercepat pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya SDG 4: Pendidikan Berkualitas, SDG 13: Penanganan Perubahan Iklim, dan SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.
Dekan FTP, Prof. Dr. Ir. Eni Harmayani, M.Sc., menyambut hangat kedatangan mahasiswa baru atau ksatria pangan pada upacara pembukaan Pionir Agrophoria 2024. Tahun ajaran 2024/2025, FTP UGM menerima 366 mahasiswa baru yang terdiri dari 123 mahasiswa Program Studi Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian, 120 mahasiswa Program Teknik Pertanian dan Biosistem, serta 123 mahasiswa Program Teknologi Industri Pertanian.
Dosen Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Gadjah Mada (UGM) Dr. Radi, STP., M.Eng menjadi narasumber dalam acara Sosialisasi Bantuan Alsintan dengan materi Pengembangan dan Pemanfaatan Alat Mesin Pertanian Hand Traktor Impala. Sosialisasi tersebut didukung Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY dalam rangka memberikan sosialisasi cara pengoperasian, perawatan & pengelolaan traktor impala.