Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Gadjah Mada (UGM) menyelenggarakan kegiatan sosialisasi terkait pengembangan dan pemanfaatan alat mesin pertanian pada 30 Juli dan 7 Agustus 2024. Sosialisasi ini dilaksanakan di beberapa lokasi yaitu KT Ngudi Rukun, Paingan Sendangsari Pengasih dan KT Ngudi Rukun Tegalsari Jatirejo Lendah di Kulon Progo, serta KT Luber Rejeki Krandon Pandowoharjo dan KT Gamplong IV Sumberrahayu Moyudan di Sleman, DIY. Kegiatan ini diadakan atas kerja sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) DIY dan diikuti oleh anggota kelompok tani setempat.
Dalam kegiatan ini, Dr. Sri Markumningsih, S.T.P., M.Sc., Ph.D., dosen FTP UGM, memberikan materi tentang pengembangan dan pemanfaatan alat mesin pertanian. Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan petani dalam memanfaatkan alat mesin pertanian, sehingga mereka dapat mengoptimalkan produksi pertanian dengan efisien dan efektif.
Kegiatan ini diharapkan dapat membantu para petani dalam menghadapi tantangan di sektor pertanian, khususnya dalam meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan mereka. Dengan penggunaan alat mesin pertanian yang tepat, diharapkan petani dapat mengurangi beban kerja manual dan meningkatkan hasil panen.
Sosialisasi ini sejalan dengan komitmen UGM dalam mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya pada poin 1: Tanpa Kemiskinan dan poin 2: Tanpa Kelaparan.