Dosen Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Gadjah Mada (UGM) Bayu Dwi Apri Nugroho, S.T.P., M.Agr., Ph.D. menjadi pembicara pada kegiatan Program PLN Peduli ‘Electrifying Agriculture’ yang diselenggarakan oleh PLN dan PT Revolusi Agribisnis Berkelanjutan (Agrari) di Simalungun, Sumatera Utara, pada 18 Juli 2024.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan teknologi sensor tanah portable guna mengidentifikasi kondisi lahan serta meningkatkan produktivitas lahan jeruk di wilayah Simalungun dan Karo, Sumatera Utara.
Dalam acara ini, Bayu Dwi Apri Nugroho menyampaikan materi mengenai pemanfaatan sistem monitoring lahan untuk peningkatan produktivitas lahan jeruk. Dengan adanya teknologi ini, diharapkan para petani jeruk di Simalungun dan Karo dapat memaksimalkan hasil panen mereka melalui pemahaman yang lebih baik mengenai kondisi tanah.
Kegiatan ini mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya SDG 2: Tanpa Kelaparan, SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera, SDG 4: Pendidikan Berkualitas, dan SDG 10: Berkurangnya Kesenjangan.