Dr. Ir. Muhammad Nur Cahyanto, M.Sc. dosen Fakultas Teknologi Pertanian (FTP), Universitas Gadjah Mada (UGM) menjadi narasumber dalam acara “Sharing Knowledge tentang Pengolahan Pangan” yang diselenggarakan oleh PT. Garuda Food di Pati, pada 25 April 2024. Pada kegiatan ini membahas tentang teknik pengolahan pangan seperti drying, roasting, dan frying.
Dr. Muhammad Nur Cahyanto menjelaskan berbagai teknologi dan inovasi terkini dalam proses drying, roasting, dan frying yang dapat diterapkan dalam berbagai jenis pengolahan snack. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas dalam proses produksi makanan.
Acara yang diselenggarakan oleh PT. Garuda Food ini merupakan bagian dari komitmen mereka untuk terus meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam industri pengolahan pangan di Indonesia, dengan melibatkan para ahli seperti dari FTP UGM.
Melalui peningkatan efisiensi proses pengolahan pangan, Kegiatan ini sejalan dengan komitmen UGM dalam mempercepat tercapainya tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs), terutama pada poin SDG 9: Industri Inovasi dan Infrastruktur.