Universitas Gadjah Mada (UGM) pada 23-24 September 2022 kembali melaksanakan wisuda di Grha Sabha Pramana. Pada periode kali ini, UGM mewisudakan sebanyak 1.908 lulusan Program Sarjana, Sarjana Terapan/Diploma Empat, dan Program Diploma Tiga.
Setelah kegiatan prosesi upacara wisuda di Grha Sabha Pramana, Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) UGM juga melaksanakan kembali pelepasan wisuda secara tatap muka pada Kamis, 24 September 2022 di Auditorium Kamarjani – Soenjoto FTP UGM.
FTP UGM melepaskan 57 wisudawan dari tiga departemen yaitu 5 wisudawan Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian, 25 wisudawan Teknik Pertanian dan Biosistem, dan 27 wisudawan Teknologi Industri Pertanian. Dimana 33 wisudawan memperoleh predikat lulus dengan Pujian (Cumlaude) dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) rata-rata di FTP UGM adalah 3,54. IPK tertinggi FTP UGM diraih Eveline Ivana Prescillia dengan IPK 3,91 dari departemen Teknologi Industri Pertanian.
Kegiatan dibuka dengan ucapan selamat oleh Dekan FTP Prof. Dr. Ir. Eni Harmayani, M.Sc., dalam sambutannya menyampaikan “Merampungkan pendidikan sarjana ini bukanlah suatu hal yang mudah, ada banyak dinamika dan kenangan serta hikmah yang dapat diambil dalam perjalanannya. Yang jelas, semua itu lebih mementingkan diri para wisudawan sebagai insan intelektual. Ditempa dan diasah tidak hanya untuk berpikir kritis dan sistematis, melainkan juga menjadi orang yang bijak.”
Salah satu perwakilan wisudawan Eveline Ivana Prescillia menyampaikan rasa bahagia dan ucapan terimakasih kepada orang tua, dosen, dan staf akademik atas dukungan yang telah diberikan semasa dibangku kuliah.
“Kepada teman-teman sekalian, selamat karena perjuangan kita selama 4,5 tahun ini tidak sia-sia dan gelar S.T.P dari UGM ini akan jadi kebanggan kita kemanapun nanti kita akan melangkah.” ucap Eveline Ivana Prescillia menyampaikan pesannya kepada para wisudawan yang hadir.
Acara selanjutnya adalah pemberian kenang-kenangan untuk para wisudawan dan ditutup dengan doa bersama.