Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Gadjah Mada (UGM) terus berkomitmen dalam peningkatan kesehatan masyarakat melalui kegiatan sosialisasi pencegahan anemia di kalangan santriwati. Melalui kegiatan ini, Wahyu Dwi Saputra, S.T.P., M.Agr.Sc., Ph.D., dosen Departemen Teknologi Pangan dan Hasil Pertanian (DTPHP) FTP UGM, menjadi narasumber utama. Kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman terkait pentingnya asupan gizi seimbang sebagai langkah efektif dalam preventif dan mengelola anemia, yang merupakan masalah umum di kalangan remaja putri, termasuk santriwati di pondok pesantren.
Kegiatan sosialisasi ini diselenggarakan pada 24 Agustus 2024 di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Muhammadiyah Imam Syuhodo Sukoharjo, bekerjasama dengan Program Tahfizh dan KKN Universitas Islam Indonesia (UII). Dalam sosialisasi ini, para santriwati diajarkan tentang pentingnya pola makan sehat dan seimbang, termasuk makanan yang kaya zat besi dan nutrisi penting lainnya yang dapat membantu mencegah anemia serta meningkatkan kadar hemoglobin (Hb) dalam darah. Wahyu Dwi Saputra, sebagai narasumber, menjelaskan tentang berbagai strategi untuk mencegah anemia, termasuk asupan protein, vitamin C, dan zat besi yang cukup dari berbagai sumber makanan lokal yang mudah diakses oleh santriwati. Selain itu, peserta juga diberikan pengetahuan tentang gejala anemia, cara mengatasinya, dan pentingnya memantau kadar Hb secara rutin.
Kegiatan ini mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera. Dengan pemahaman yang lebih baik mengenai pencegahan anemia, diharapkan santriwati pondok pesantren dapat menjaga kesehatan mereka dengan lebih baik, sekaligus berperan dalam menciptakan generasi yang lebih sehat dan produktif. FTP UGM bersama SMP Muhammadiyah Imam Syuhodo dan KKN UII berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif jangka panjang bagi kesehatan para santriwati serta membangun kesadaran tentang pentingnya gizi seimbang dalam kehidupan sehari-hari.