Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Gadjah Mada (UGM) melaksanakan kembali Upacara Pelepasan Wisudawan-Wisudawati Program Pascasarjana Periode I T.A. 2023/2024 di Auditorium Kamarijani – Soenjoto pada hari Rabu, 25 Oktober 2023.
Dalam periode kali ini, FTP UGM menghasilkan 29 wisudawan yang berasal dari 6 program studi. Terdiri dari 9 wisudawan Program Studi Magister Ilmu dan Teknologi Pangan, 4 dari Program Studi Magister Hasil Perkebunan, 3 dari Program Studi Magister Teknik Pertanian, 8 dari Program Studi Magister Teknologi Industri Pertanian, dan 5 dari Program Studi Doktor Ilmu Pangan. Enam wisudawan berhasil meraih capaian IPK tertinggi, yaitu:
- Intan Dewi Larasati, S.T.P., M.Sc. dari Program Studi Magister Teknologi Hasil Perkebunan.
- Ardan Wiratmoko, S.T.P., M.Sc. dari Program Studi Magister Teknik Pertanian.
- Nurul Mutmainah Diah Oktaviani, S.T.P., M.Sc. dari Program Studi Magister Teknologi Hasil Perkebunan.
- Annisa Nurkhasanah, S.T.P., M.Sc. dari Program Studi Magister Ilmu dan Teknologi Pangan.
- Dr. Aprilia Fitriani, S.T.P., M.Sc. dari Program Studi Doktor Ilmu Pangan.
- Dr. Ninik Rustanti, S.T.P., M.Si. dari Program Studi Doktor Ilmu Pangan, dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sempurna, yaitu 4.00.
Sementara itu, wisudawan tercepat dalam menyelesaikan studinya adalah Intan Dewi Larasati, S.T.P., M.Sc. dan Ardan Wiratmoko, S.T.P., M.Sc., dengan lama studi hanya 1 tahun 5 bulan 12 hari. Wisudawan termuda dalam periode ini adalah Agapetalia Indriyawati, S.T., M.Sc., yang berhasil menyelesaikan studi di usia 23 tahun.
Dalam kegiatan pelepasan wisuda yang penuh bahagia, sambutan dari Dekan FTP UGM diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FTP UGM Prof. Dr. Yudi Pranoto, S.T.P., M.P., memberikan ucapan selamat kepada para wisudawan yang berhasil menyelesaikan studi dengan baik, dan telah membuktikan kemampuan serta dedikasi mereka dalam meraih gelar akademik.
Devi Ariska, Ketua Himpunan Mahasiswa Pascasarjana, juga mengucapkan harapannya agar para wisudawan bisa menjadi insan yang unggul, berpartisipasi aktif menggunakan ilmu pengetahuan mereka demi kemaslahatan masyarakat, dan menjunjung tinggi nama baik almamater Universitas Gadjah Mada.
Selain itu, salah satu perwakilan wisudawan, Dr. Ninik Rustanti, S.T.P., M.Si., dari Program Studi Doktor Ilmu Pangan, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada para dosen, staf, seluruh civitas akademika, keluarga, dan orang tua atas dukungan mereka selama perjalanan studi.
Acara diakhiri dengan doa dan pemberian ucapan selamat secara langsung dengan berjabat tangan oleh dekan, ketua departemen, sekretaris departemen, para dosen, dan karyawan kepada para wisudawan beserta keluarganya. Selamat kepada para wisudawan dan semoga mereka terus berprestasi di masa depan!