Setiap tahun Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) memperingati hari jadi, di tahun 2023 FTP UGM akan memperingati Dies Natalis-nya yang ke-60 tepat pada Lustrum XII. Rangkaian acara Lustrum XII dimulai dengan kegiatan “Kick Off Lustrum XII FTP UGM dan Halal Bihalal 1444 H” pada Jum’at, 5 Mei 2023 di Auditorium Kamarijani – Soenjoto.
Dr. Jumeri, S.T.P., M.Si. selaku Ketua Lustrum XII FTP UGM dalam kegiatan tersebut memaparkan rangkaian kegiatan Lustrum XII FTP UGM 2023 yang mengusung tema “Paradigma Baru Pembangunan Agroindustri Berkelanjutan Indonesia di Era Masyarakat Digital”.
Rangkaian acara tersebut meliputi Kajian Islam Menjelang Buka Bersama, Halalbihalal 1444 H dan kick off lustrum XII FTP UGM, Business Matching, FTP Night, Job Fair, Alumni Gathering for CEO, Seminar nasional dan kompetisi mahasiswa nasional, The 8th International Conference of ISLAB GM, Award for FTP Pioneer, Guest Lecturer, Pelatihan/workshop, Kerjasama dengan industri, Alumni Gathering, Keolahragaan, Family Gathering, Ziarah dan Anjangsana, Penghargaan insan FTP berprestasi, Sarasehan keilmuan teknologi pertanian masa depan, National Agropreneur Business Plan Competition, Srawung Desa, Puncak Lustrum, dan Penutupan Lustrum XII FTP UGM.
Dekan FTP UGM Prof. Dr. Ir. Eni Harmayani, M.Sc. dalam sambutannya berharap adanya acara Lustrum XII menjadikan FTP sebagai institusi yang adaptif dalam pengembangan SDM maupun bidang teknologi pertanian. Kegiatan yang bersamaan dengan Halal Bihalal 1444 H, Dekan berharap dapat mempererat silaturahim dan persaudaraan, tidak hanya dalam kehidupan akademik tetapi juga dalam kehidupan sosial sehari-hari.
Peresmian Kick Off Lustrum XII FTP UGM ditandai dengan pemukulan gong oleh Dekan FTP didampingi oleh Ketua Lustrum XII FTP UGM dan Ketua Senat FTP Prof. Dr. Ir. Umar Santoso, M.Sc.
Kegiatan dilanjutkan dengan tausiyah oleh Dr. H. Khoiruddin Bashori, M.Si., dengan judul “Spirit Idul Fitri untuk Membangun Integritas, Profesionalitas, dan Kinerja Unggul” dan diakhiri dengan berjabat tangan satu sama lain.