Perubahan lingkungan strategis sistem irigasi telah mendorong terjadinya pergeseran sistem pertanian beririgasi ke arah yang lebih terdiversifikasi serta komersial. Sistem pertanian yang terdiversifikasi ini pada gilirannya menuntut layanan air yang lebih baik dalam memenuhi kebutuhan air yang semakin bervariasi.
Demikian sepenggal disertasi yang disampaikan Ir. Ifdal, M.Sc yang dibacakan pada saat ujian terbuka promosi doktor pada Program Studi Ilmu Teknik Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian UGM senin kemarin (14/5/2012). Dalam disertasi tersebut Ir. Ifdal, M.Sc mengambil tema “Pengembangan Konsep Manajemen Pengetahuan Untuk Meningkatkan Kapasitas Organisasi Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A)”. Tim Penguji Ujian Terbuka Promosi Doktor bagi Ir. Ifdal, M.Sc adalah Prof. Dr. Ir. Djagal Wiseso Marseno, M.Agr (Ketua Sidang), Prof. Dr. Ir. Sigit Supadmo Arief, M.Eng (Promotor), Prof. Dr. Ir. Muhjidin Mawardi, M.Eng (Co-Promotor), Prof. Dr. Ir. Sahid susanto, MS (Co-Promotor), Prof. Dr. Ir. Mochamad Maksum, M.Sc (Ketua Tim Penilai), Dr. Tina Afiatin, M.Si.Psi (Anggota Tim Penilai), Dr. Agr. Sri Peni Wastutiningsih (Anggota Tim Penilai), Prof. Dr. Ir. Putu Sudira, M.Sc (Penguji), Dr. Ir. Endry Martius, M.Sc (Penguji),
Di akhir ujian Dekan Fakultas Teknologi Pertanian UGM sekaligus Ketua Sidang Prof. Dr. Ir. Djagal Wiseso Marseno, MAgr menyampaikan bahwa Ir. Ifdal, M.Sc dinyatakan lulus dengan predikat Cum Laude. Dengan demikian Ir. Ifdal, M.Sc berhak menyandang gelar Doktor yang merupakan Doktor ke-1643 yang lulus ujian di Universitas Gadjah Mada, doktor ke-47 yang lulus dari Fakultas Teknologi Pertanian UGM, dan Doktor ke-16 yang lulus dari Program Studi Teknik Pertanian di Fakultas Teknologi Pertanian UGM. (Ttk)